news

Futsal Champion

 

Tim Futsal SMA Tarakanita 1 berhasil menjadi yang terbaik dalam ajang Gonzfest 2018 yang diselenggarakan oleh SMA Gonzaga. Di final yang berlangsung Jumat (28/9), secara dramatis SMA Tarakanita mengalahkan SMKN 6 Jakarta dalam drama adu pinalti setelah waktu normal kedua tim bermain imbang 1-1.

Pada babak pinalti kedua tim juga mencetak skor yang sama 2-2 dan harus dilanjutkan dengan "sudden death" untuk mendapatkan juara. Kiper jelita @jessicagavriella tim SMA Tarakanita 1 berhasil membawa timnya menjadi juara setelah memblok tendangan dari SMKN 6 Jakarta.

Kemenangan yang diraih dengan jerih payah seluruh tim dan official disambut gembira oleh seluruh komunitas sekolah. Hal ini menjadi prestasi yang membanggakan dan mengharumkan nama sekolah SMA Tarakanita 1 Tercinta.

Maju terus dan terus maju SMA Tarakanita 1. 💪👩

read more
Pekan Pelajar Provinsi tingkat Jakarta Selatan

Dalam ajang olahraga Pekan Pelajar Provinsi tingkat Jakarta Selatan, SMA Tarakanita 1 berhasil meraih Juara II untuk nomor Lari 200 meter Putri disumbangkan oleh Tio Minar Evan Seleta, yang merupakan siswi kelas XI.

Capaian ini merupakan hasil yang membanggakan mengingat selama ini SMA Tarakanita belum memiliki wadah untuk mengasah bibit muda khususnya di cabang atletik. Harapannya ke depan para siswi yang memiliki bakat dan minat di bidang olahraga dapat tersalurkan dan mempunyai prestasi yang membanggakan dan mengharumkan nama sekolah.

Viva Tar.. Viva Tarakanita... 💪👩

read more
Ziarek 2019

Sabtu, 6 Oktober 2018 Komunitas SMA Tarakanita 1 yang terdiri dari Guru, Karyawan dan Siswi melakukan kegiatan "Ziarek" (singkatan: ziarah & rekreasi) ke Gua Maria Bukit Kanada yang terletak di daerah Rangkasbitung, Banten.

Kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu bentuk penerapan pendidikan karakter dan pengembangan nilai dalam kurikulum Cc5+ Tarakanita yaitu Compassion, celebration, competence, cinviction, creativity, community serta KPKC. Seluruh acara dipandu oleh siswi sendiri, dalam hal ini OSIS yang berperan khususnya seksi rohani.

Meskipun cuaca cukup terik (panas), tidak menghalangi seluruh peserta untuk melaksanakan Jalan Salib dengan hikmat. Seluruh peserta terlihat begitu serius, bahkan disaat sharing ada beberapa anak yang merasakan pengalaman rohani. Meskipun begitu tetap tampak keceriaan anak-anak dalam mengikuti kegiatan ini. Hal ini menjadi tanda bahwa kegiatan ini cukup diminati kalangan siswi.


Semoga dengan kegiatan ini semakin mendekatkan seluruh komunitas SMA Tarakanita 1 kepada Sang Pencipta dan juga membuat semangat belajar para siswi khususnya semakin bertambah. Tuhan akan senantiasa menberkati setiap karya dan usaha kita, dan tidak lupa kita selalu memohon bantuan Bunda Maria agar semua karya dan usaha kita selalu menjadi berkat bagi kita.


Salam Tarakanita.. Satu Hati.. Satu Semangat.. Tarakanita Yess! 💪👩

read more
Basket Champion

Prestasi kembali ditorehkan para siswi SMA Tarakanita 1 melalui ekstrakurikuler basket yang menjuarai kompetisi basket dalam Ricci II Cup, di Bintaro.

Tim basket yang diperkuat oleh kelas X, XI dan XII meraih gelar juara setelah di final berhasil mengalahkan tim basket dari SMAN 87 dengan skor 33-19.

 

read more
Live In 2018-2019

SMA Tarakanita mengadakan kegiatan Live In 2018 yang diikuti seluruh siswi kelas XI mulai 15-19 Oktober di Kulon Progo, Yogyakarta.

Bertempat di wilayah Paroki St. Theresia Lisieux Boro, Kalibawang, Banjarsari sebanyak 106 orang siswi dan 15 orang guru pendamping akan memulai kegiatan Live selama 5 hari.

Para siswi dan pendamping berangkat dari SMA Tarakanita pada Minggu siang Pukul 15.00 Wib dengan menggunakan bis. Kegiatan ini bertujuan agar para siswi mengenal lebih jauh kehidupan di desa dan bagaimana kebiasaan warga di sana dalam melakukan pekerjaan dan kecintaan dengan alam sekitar.

Semoga para siswi dapat menambah pengetahuan dan pengalaman mereka sehingga menjadikan pribadi yang lebih tangguh dan rendah hati serta cinta akan sesama dan lingkungan seperti pola pengajaran di sekolah yang berbasis pada kurikulum Cc5+ Tarakanita.

Maju Terus Perempuan Tarakanita yang Tangguh... 💪👩

read more