news

Ujian Praktek
Pada hari Senin, 6 Febuari sampai hari Jumat, 10 Febuari siswi kelas XII melaksanakan ujian praktek mata pelajaran Agama, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Jerman, Fisika, Olah Raga. Ujian ini mengukur aspek psikomotorik siswa dalam berkomunikasi, menulis, bereksperimen, membuat  lapororan serta skill dalam olah raga yang diujikan. Penilaian ini merupakan pencapai kompetensi yang dimuliki oleh siswa dan merupakan syarat kelulusan bagi siswa dalam menyelesaikan studi di SMA Tarakanita 1
read more
Alumni 2006 Peduli Almamaternya (SMA Tarakanita 1)
Sudah 10 tahun lulus dari SMA Tarakanita 1, alumni SMA Tarakanita 1 mengadakan reuni untuk bertemu dengan temen-temen seangkatan dan Bapak-Ibu karyawan untuk bernostalgia dan temu kangen bersama. Pertemuan in menjadi ajang untuk curhat dan mengenang masa-masa saat sekolah di SMA Tarakanita 1. Banyak kenangan indah, lucu dan duka yang dialami saat anak-anak menempuh bangku SMA. Hal itu juga mnjadi kenangan bagi Bapak-Ibu Guru dan karyawan untuk saling berbagi pengalaman saat mendidik anak-anak. Pada kesempatan in alumni menyumbangkan seperangkat alat musik angklung dan Buku-buku untuk dipergunakan sekolah dan siswa dalam proses pembelajarannya. Semoga anak-anakku alumni 2006 menjadi orang-orang hebat dan sukses dalam kehidupannya., dan pendampingan dari Bapak Ibu guru karyawan SMA Tarakanita bisa menjadibekal bagi anak-anak dalam menapaki kehidupan yang akan dilalui. Tuhan memberkati
read more
Padicika (Tempa Diri Cipta Karya)
Pada Hari Rabu, 01 Febuari sampai Jumat , 03 Febuari 2017 SMA Tarakaita 1 mengadakan kegitan Padicika untuk memilih pengurus Osis SMA Tarakanita 1 periode 2017 - 2018. Pada kegiatan ini diikuti oleh sekitar 40 siswi yang mewakili kelas X dan XI dengan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi seperti berkarakter dan memiliki daya juang yang tinggi, nilai akademis yang baik serta pernah berorganisasi. anak-anak yang mengikuti Padicika memperoleh berbagai kegiatan dan pengetahuan dari Panitia Padicika baik pemahaman dan pengetahuan tentang Cc-5, Leadership , Fungsi dan struktur osis, debat,bagaiman berorganisasi dan games. Kegiatan ini bertujuan untuk mengali potensi dan karakter dari siswi - siswi yang mengikuti padicika agar bisa menjadi pemimpin atau bagian dalam Osis SMA Tarakanita 1.
read more
Sosialisasi Ujian dan SNMPTN 2017
Pada hari  Kamis, 02 Febuari 2017 ada pertemuan oreng tua/wali  kelas XII dengan sekolah untuk menginformasikan dan mensosialisaikan terkait pendampingan putri-putri kita dalam menghadapi ujian Nasional dan SNMPTN. Pada pengantarnya Sr Pauletta, CB selaku kepala SMA Tarakanita 1 menegaskan bahwa kehadiran Bapak-Ibu merupakan bukti nyata perhatian kita semua terhadap pendidikan putri-putri kita. Semoga di waktu yang masih 2 bulan ini kita sebagai orang tua baik di rumah maupun di sekolah bisa mendampingi putri-putri kita untuk lebih giat dalam belajar dan meraih cita-cita yang dihaapkan bersama. Demikian juga untuk Ibu Biliana Wijaya sebagai Wakil Kepala sekoalh kurikulum memberikan informasi dan sosialisasi terkait agenda ujian sekolah sampai UNBK. Demikian juga untuk Ibu Ika selaku Bimbingan konseling memberikan informasi dan sosialisasi tentang ketentuan teknis dan sosialisasi SNMPTN. Untuk materi dan sosialisasi hari ini bisa didownload dari link di bawah ini. 


read more
TARASHKA (Tarakanaita Humanitari`an Act The Lack of Education).
Bertepatan dengan hari raya Imlek, SMA Tarakanita 1 mengadakan acara tahuanan Tarashka (Tarakanaita Humanitari`an Act The Lack of Education). Acara ini diadakan sebagai ungkapan rasa syukur dalam rangka ulang tahun SMA Tarakanita 1 yang ke-54. Semoga kedepannya SMA Tarakanita 1 semakin jaya dan banyak memberikan inspirasi bagi alumni-alumni yang te;ah berproses dan belajar di SMA Tarakanita 1, ke depannya Sekolah  bisa mempertahankan dalam membentuk generasi putri yang berkepribadian utuh. 

read more